Iklan

Iklan

Beberapa Wilayah di Kabupaten Tapin Siaga Satu Banjir, Ini Titik Lokasi Terdampak

BERITA PEMBARUAN
23 Maret 2022, 16:51 WIB Last Updated 2022-03-23T09:51:10Z
Salah satu wilayah di Kabupaten Tapin yang terdampak banjir, Rabu 23 Maret 2022.(foto : ist)


RANTAU - BPBD Kabupaten Tapin tetapkan siaga satu waspada banjir di beberapa wilayah Kabupaten Tapin menyusul intensitas curah hujan yang cukup tinggi.


Dalam dua hari terakhir ini debit air sungai Tapin, dan beberapa sungai lainnya di Kabupaten Tapin mengalami peningkatan sehingga meluap ke jalan dan pemukiman di bantaran sungai.


Dikabarkan lebih kurang ada delapan titik lokasi terdampak banjir, meskipun ada beberapa titik lokasi secara perlahan intensitas airnya sudah menurun.


Sementara lokasi yang terdampak antara lain Desa Masta tepatnya di RT 02, jumlah terdampak 15 Kepala Keluarga, Kelurahan Binuang, tepatnya di Pasar Binuang, Kelurahan Raya Belanti di RT 01, jumlah terdampak 18 Rumah 69 Jiwa, RT 03, jumlah terdampak 7 Rumah yang terdiri dari  17 Jiwa, RT 04, jumlah terdampak 8 Rumah 31 Jiwa, RT 05, jumlah terdampak 6 Rumah 28 Jiwa, RT 07 yang terdampak 22 Rumah 78 Jiwa, RT 09, jumlah terdampak 25 Rumah 46 Jiwa, RT 13, jumlah terdampak 16 Rumah 53 Jiwa, RT 14. Terdampak 18 Rumah 53 Jiwa dengan kondisi ketinggian air pada permukaan jalan kurang lebih 5 - 40 centimeter.


Selain itu di Desa Banua Halat Kanan RT 04, korban terdampak ada 10 Kepala yang terdiri dari 20 Jiwa, Kelurahan Rangda Malingkung, RT 06, dengan ketinggian air pada permukaan jalan kurang lebih 25 centimeter.


Di Kelurahan Tambarangan, RT 03 jumlah terdampak 15 Rumah, RT 04 terdampak 8 Rumah, RT 05 dan 06 terdampak 20 Rumah.


Selanjutnya di Desa Tatakan, tepatnya di RT 02 jumlah terdampak ada 11 Kepala Keluarga yang terdiri dari 55 Jiwa dan 6 diantaranya telah mengungsi, RT 01, jumlah terdampak 20 kepala Keluarga terdiri dari 100 Jiwa dengan ketinggian air berkisar 40-80 centimeter.


Di Desa Bungur, ketinggian permukaan air pada permukaan jalan berkisar 5 - 10 centimeter dan tidak ada rumah warga tergenang.


Hal itu ditanggapi Kepala BPBD Kabupaten Tapin, H Said Abdul Nasir, Ia mengatakan sebagian besar warga yang terdampak banjir adalah masyarakat yang tinggal di Bantaran Sungai Tapin.


"Memang kita sudah ada upaya-upaya diantaranya susur sungai, pembersihan sungai dan penyampaian imbauan secara langsung kepada masyarakat," terangnya.


Kemudian kata H. Said, untuk lokasi-lokasi yang dinyatakan siaga satu memang sudah ada upaya penanganan terlebih dahulu diantaranya groundcheck yang dilakukan oleh personel BPBD dan satgas siaga bencana.


"Untuk bantuan sendiri memang kita hanya bisa melakukan itu saat kejadian, diantaranya bantuan evakuasi, penyampaian informasi update cuaca dan imbauan waspada kepada Masyarakat," jelasnya.


Sedangkan imbuhnya, terkait bantuan bahan makanan, penyediaan dapur umum dan obat-obatan merupakan kewenangan Dinas Sosial.(ron)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Beberapa Wilayah di Kabupaten Tapin Siaga Satu Banjir, Ini Titik Lokasi Terdampak

Terkini

Topik Populer

Iklan