Iklan

Iklan

Warga Desa Wancimekar Tolak Rencana Pelebaran TPA Jalupang Karawang

BERITA PEMBARUAN
08 Januari 2024, 12:24 WIB Last Updated 2024-01-08T05:24:32Z
Kades Wancimekar Dimyati.(foto: ist)


KARAWANG - Rencana pelebaran Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Desa Wancimekar mendapat penolakan tegas dari warga setempat. Pemerintah desa menegaskan akan mengutamakan aspirasi masyarakat yang menolak pelebaran tersebut.


Kepala Desa Wancimekar, Dimyati, menyatakan, banyak warga yang menolak pelebaran TPA Jalupang. 


"Saya akan lebih mengutamakan aspirasi masyarakat yang tegas menolak adanya pelebaran," ujar Kades Dimyati kepada wartawan saat pada Senin, (8/1/24).


Dimyati menyoroti potensi dampak negatif pelebaran TPA, terutama terkait pencemaran lingkungan. Air resapan sampah yang sudah mengganggu pesawahan warga dikhawatirkan akan semakin parah dengan pelebaran tersebut.


"Dengan luas TPA yang ada saat ini, air resapan sampahnya sudah mencemari persawahan. Diperluas, bau yang dihasilkannya akan semakin mengganggu kesehatan warga," tegas Dimuati.


Dalam konteks ini, Dimyati berharap agar Dinas Lingkungan Hidup dapat mengambil langkah konkret dalam penanganan air resapan sampah dan pengolahan sampah. Tujuannya adalah mencegah pencemaran pesawahan dan menghindari dampak berbahaya dari aroma sampah yang terlalu intens.


"Kami berharap Dinas Lingkungan Hidup dapat memperhatikan petani yang terdampak dan warga yang terpapar aroma bau yang berbahaya. Saluran pembuangan air resapan sampah dan pengolahan sampah menjadi solusi untuk menghindari penumpukan sampah," terangnya.


Demikianlah, sikap tegas warga Desa Wancimekar dalam menolak pelebaran TPA Jalupang menjadi perhatian serius pemerintah desa untuk mengutamakan kepentingan dan aspirasi masyarakat dalam pengelolaan lingkungan. (AIP/dan).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Warga Desa Wancimekar Tolak Rencana Pelebaran TPA Jalupang Karawang

Terkini

Topik Populer

Iklan