Iklan

Iklan

Jelang Pemilu, Polsek dan Koramil 0403 Rawamerta Monitor Persiapan TPS

BERITA PEMBARUAN
13 Februari 2024, 17:42 WIB Last Updated 2024-02-13T10:42:25Z
Kapolsek AKP. M.Wasis bersama Danramil  Rawamerta Letda Inf H. Encep Sumarna saat monitoring persiapan TPS di wilayah Kecamatan Rawamerta, Selasa 13 Februari 2024.(foto: mat)


KARAWANG - Polsek Rawamerta bekerja sama dengan Koramil 0403 Rawamerta melaksanakan monitoring dan pengecekan kesiapan Tempat Pemungutan Suara (TPS) di seluruh wilayah Rawamerta Kabupaten Karawang pada Selasa (13/02/2023).


Kedatangan Kapolsek Rawamerta, AKP Moh Wasis, dan Danramil 0403 Rawamerta, Kapten Letda Inf H, Encep Sumarna, difokuskan di Desa Purwamekar Kecamatan Rawamerta. Mereka disambut oleh Ketua Panitia Pemilihan Suara (PPS), Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (BKD) Panwascam, dan Komisi Pemilihan Pemuda (KPPS).


Kapolsek Rawamerta AKP Moh Wasis S.H., menyampaikan pesan dan melakukan pengecekan kesiapan TPS di 13 desa Kecamatan Rawamerta. Tujuan utamanya adalah memastikan keamanan dan kesiapan TPS menjelang pelaksanaan pemilu.


Pada imbauan dan pesannya, Kapolsek menekankan pentingnya menjaga kekompakan dan bekerja dengan serius. Ia memberikan arahan kepada PPS dan KPPS di seluruh TPS untuk menjaga kondusifitas serta melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.


"Agar pemilu 2024 berjalan lancar, aman, dan kondusif, dalam situasi pancaroba seperti saat ini, kita harus menjaga dengan ketat. Jangan sampai kotak suara atau surat suara terkena hujan," tutup Kapolsek Rawamerta. (mat)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Jelang Pemilu, Polsek dan Koramil 0403 Rawamerta Monitor Persiapan TPS

Terkini

Topik Populer

Iklan