Iklan

Iklan

Warga Keluhkan Jalan Panyingkiran - Kutawaluya Gelap

BERITA PEMBARUAN
19 Agustus 2022, 12:53 WIB Last Updated 2022-08-19T07:31:21Z
Bila malam tiba jalan Panyingkiran -Kutawaluya gelap bila malam tiba karena PJU tak berfungsi.(foto:mat)


KARAWANG - Jalan Panyingkiran - Kutawaluya tepatnya Kampung Garunggung yang berbatasan dengan Desa Sindangsari Kecamatan Kutawaluya rawan kecelakaan dan keamanan. Pasalnya jalan tersebut bila malam gelap.


Di sepanjang jalan tersebut ada beberapa lampu Penerangan Jalan (PJU) tidak berfungsi alias mati hal ini banyak disesalkan warga pengguna jalan.


Kepala Desa Panyingkiran Kecamatan Rawamerta M. Kusnaedi mengatakan, bahwa jalur Garunggung Desa Panyingkiran Kecamatan Rawamerta yang berbatasan dengan Desa Sindangsari Kecamatan Kutawaluya sangat minim penerangan jalan.


"Ini yang banyak disesalkan warga pengguna jalan," ujarnya.


Sebagai kepala desa kata Kusnaedi, kami berharap kepada pemerintah untuk segera memperbaiki beberapa Lampu Penerangan Jalan (PJU). Selain bisa menimbulkan kecelakaan lalu lintas jalan tersebut juga bisa memancing tindak kejahatan.


"Saya minta dengan hormat dinas terkait untuk secepatnya menambah PJU dan memperbaiki PJU yang rusak," tegas Kades Panyingkiran kepada beritapembaruan.id, Jumat 19 Agustus 2022.


Untuk mengantisipasi tingkat kejahatan lanjut Kusnadi, kami dari pemerintah desa memerintahkan Linmas untuk memonitor jalan tersebut bila malam tiba.


"Dengan adanya siskamling atau ngeronda di jalan tersebut, setidaknya kami aparat desa memberikan kenyamanan dan keamanan para pengguna jalan tersebut, dari Kerajaan sampai Garunggung sebelum SMAN 1 Rawamerta," tandasnya.(mat)


Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Warga Keluhkan Jalan Panyingkiran - Kutawaluya Gelap

Terkini

Topik Populer

Iklan