Iklan

Iklan

Komunitas UMKM Pinrang Gelar Kegiatan Edukasi Bisnis

BERITA PEMBARUAN
29 November 2022, 23:24 WIB Last Updated 2022-11-29T16:26:29Z


PINRANG - Kabupaten Pinrang masuk ke dalam delapan besar nominasi kota/Kabupaten Ramah Investasi sehingga mendapat penghargaan Kementerian Investasi/ Badan Koordinasi Penanaman Modal Republik Indonesia.


Hal ini tidak lepas dari peran pelaku UMKM di Kabupaten Pinrang dalam rangka meningkatkan ekonomi sehingga penghargaan tersebut merupakan prestasi tersendiri bagi Kabupaten Pinrang.


Guna mempertahankan prestasi tersebut yang telah diraih, maka pelaku UMKM yang tergabung dalam Komunitas UMKM Kabupaten Pinrang menggelar kegiatan D'Great Enterpreneur Academy bertema 'Bangkit Bersama, Tumbuh Bersama' dalam rangka ajang komunikasi dan silaturrahmi bagi pelaku UMKM di Kabupaten Pinrang.


"Kegiatan tersebut sebagai wadah para pelaku UMKM di Kabupaten Pinrang untuk pengembangan bersama dan membangun hubungan emosional terkhusus hubungan fundamental dasar yang wajib dimiliki oleh para pelaku UMKM dalam perjalanan merintis usaha," papar Ketua Panitia D'Great Academy, Idam Dies,.Senin (29/11/22).


Lebih lanjut Idam mengatakan, kegiatan D'Great Enterpreneur Academy juga diharapkan untuk terus berlanjut dan tidak berhenti hanya dalam satu hari, tapi akan berkelanjutan guna melakukan pendampingan terhadap peserta sejauh mana progres perjalanan bisnisnya.


Menurutnya, kegiatan D'Great Enterpreneur Academy ini juga merupakan suatu ajang untung dapat saling memberikan keuntungan lewat bisnis dan kerja sama. 


"Kegiatan ini dapat bertujuan untuk membangun bisnis dan bekerja sama yang tentunya dapat menguntungkan bagi masing-masing pihak," tandasnya.[ABDUL].

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Komunitas UMKM Pinrang Gelar Kegiatan Edukasi Bisnis

Terkini

Topik Populer

Iklan