![]() |
Saat kegiatan vaksinasi polio di Desa Sukapura Kecamatan Rawamerta Kabupaten Karawang, Senin 15 Mei 2023.(foto:mat) |
KARAWANG - Launching putaran kedua vaksin polio digelar di Desa Sukapura Kecamatan Rawamerta Kabupaten Karawang, Senin 15 Mei 2023.
Acara vaksin polio putaran kedua ini merupakan program dari Dinas Kesehatan, Puskesmas Rawamerta dan stakeholder.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Desa Sukapura Kecamatan Rawamerta, dengan dihadiri Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Sunadi, Kapolsek, Danramil 0403 Rawamerta, Kepala Desa Sukapura dan IKD Kecamatan Rawamerta .
Kepala Puskes Rawamerta dr Nurheli Kurniadi, M.M., mengatakan, putaran kedua vaksin polio ini tidak lain untuk menyisir balita yang belum ikut vaksin polio. Putaran pertama saat itu dilaksanakan beberapa pekan ke belakang.
"Dan putaran pertama dilaksanakan bulan Maret, saat Ramadan waktu itu para orang tua sudah banyak yang mudik. Akhirnya tidak sempat memvaksin anak balitanya," ujar dr Nurheli.
Dikatakan Nurheli, agar seluruh warga masyarakat Kecamatan Rawamerta yang mempunyai anak usia 0-59 bulan dan merasa putra putrinya belum divaksin, agar segera memberikan vaksin polio ke posyandu di tiap desa yang telah ditentukan jadwalnya.
"Agar target vaksin polio di Kecamatan Rawamerta bisa tercapai, serta terbebas dari penyakit polio pada anak dikemudian hari," terangnya.
Lebih lanjut dr. Nurheli mengatakan, kita harus meningkatkan peran serta semua pihak dan juga harus pro aktif semua stakeholder yang ada di Kecamatan Rawamerta. Sehingga kita bisa mensukseskan PIN polio putaran kedua ini.
"Alhamdulillah untuk di wilayah Kecamatan Rawamerta dari 13 desa hampir semua. Dan hari ini puskesmas didorong Muspika Rawamerta melaksanakan putaran kedua vaksin polio," pungkas dr. Nurheli. (mat)