Iklan

Iklan

Panwascam Rawamerta Gelar Rakornis Pengawasan Logistik Persiapan Pemilu 2024

BERITA PEMBARUAN
17 Desember 2023, 21:02 WIB Last Updated 2023-12-17T14:02:42Z
Panwascam dan jajaran usai melaksanakan Rakornis di Aula Desa Pasirkaliki Kecamatan Rawamerta, Minggu 17 Desember 2023.(foto: ist)


KARAWANG - Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Rawamerta menggelar Rapat Koordinasi dan Teknis (Rakornis) pengawasan logistik di aula kantor Desa Pasirkaliki, Kecamatan Rawamerta, Kabupaten Karawang, pada Minggu (17/12/2023).


Dalam rangka persiapan menyambut Pemilu tahun 2024, Panwascam Rawamerta tengah melaksanakan tahapan pengawasan kampanye, sesuai arahan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Karawang. Salah satu aspek penting yang dibahas dalam Rakornis ini adalah pengawasan logistik yang akan menjadi fokus dalam pemilu mendatang.


Acara tersebut dihadiri oleh Komisioner Bawaslu Kabupaten Karawang, Ade Permana, Ketua Panwascam Ahmad Farizi, Kepala Sekretariat Wiharja, Divisi Hukum Pencegahan Partisipasi dan Hubungan Masyarakat (HPPHM) Abdul Aziz, serta Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa (PPPS) Deni Mulyadi. Turut hadir pula para Pengawas Kelurahan Desa (PKD) dari 13 Desa yang ada di Kecamatan Rawamerta.


Ketua Panwascam Rawamerta, Ahmad Farizi, mengatakan, tujuan dari Rakornis ini adalah memberikan pemahaman kepada para PKD di lapangan mengenai pengawasan logistik.


"Kami ingin memastikan bahwa para PKD sudah dibekali dengan pengetahuan yang cukup terkait pengawasan logistik agar mereka siap menjalankan tugas pengawasan dalam tahapan selanjutnya," ujarnya.


Rakornis ini menjadi langkah strategis Panwascam Rawamerta untuk memastikan kelancaran tahapan pengawasan logistik menuju Pemilu 2024. (mat)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Panwascam Rawamerta Gelar Rakornis Pengawasan Logistik Persiapan Pemilu 2024

Terkini

Topik Populer

Iklan