Iklan

Iklan

Pj. Bupati Bekasi Resmi Buka TMMD ke-119 di Desa Kertamukti, Karangbahagia

BERITA PEMBARUAN
20 Februari 2024, 17:47 WIB Last Updated 2024-03-09T05:41:53Z
PJ Bupati Kabupaten Bekasi bersama Forkopimda usai acara Pembukaan TMMD ke-119 di Lapangan Desa Kertamukti Karangbahagia, Selasa 20 Februari 2024.(foto: ist)


BEKASI - Pelaksana Tugas (Pj.) Bupati Bekasi, Dani Ramdan, secara resmi membuka acara Tentara Nasional Indonesia (TNI) Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-119. 


Acara dibuka di Lapangan Upacara Desa Kertamukti, Kecamatan Karangbahagia, Kabupaten Bekasi, pada Selasa, 20 Februari 2024, dengan didampingi oleh Dandim 0509 Kabupaten Bekasi, Letkol Inf Danang Waluyo, dan unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bekasi.


Dalam sambutannya, Pj. Bupati Bekasi menggarisbawahi bahwa kegiatan TMMD merupakan wujud sinergi antara Kodim 0509 Kabupaten Bekasi, Pemerintah Daerah, dan masyarakat setempat yang terlibat aktif dalam kegiatan TMMD.


"Salah satu kegiatan TMMD yang dilakukan adalah pengecoran jalan lingkungan, yang memiliki peran penting dalam mobilitas masyarakat. Selain itu, pembangunan Posyandu, MCK, dan Rutilahu juga menjadi bagian dari upaya meningkatkan perekonomian masyarakat," ungkap Dani Ramdan.


Sementara itu, Dandim 0509 Kabupaten Bekasi, Letkol Inf Danang Waluyo, menambahkan bahwa kegiatan TMMD ke-119 akan berlangsung selama satu bulan, melibatkan 150 personel untuk kegiatan fisik dan 200 personel jika termasuk kegiatan non-fisik.


"Desa Karangmukti dipilih sebagai lokasi TMMD karena terdapat beberapa jalan lingkungan yang masih berupa tanah. Pada saat hujan, jalannya menjadi licin dan berlumpur. Ini adalah bukti komitmen TNI dalam melayani masyarakat untuk menciptakan kesejahteraan," tutur Danang.


Proyek-proyek fisik TMMD, seperti pengecoran jalan lingkungan, pembuatan Posyandu, MCK, dan Rutilahu diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat setempat dan meningkatkan kualitas hidup mereka. 


Acara pembukaan TMMD ke-119 ini mencerminkan kerja sama antara TNI, Pemerintah Daerah, dan masyarakat dalam memajukan pembangunan di wilayah tersebut.(sigit)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pj. Bupati Bekasi Resmi Buka TMMD ke-119 di Desa Kertamukti, Karangbahagia

Terkini

Topik Populer

Iklan