Iklan

Iklan

Rektor Unsika Sampaikan Tausiah pada Bukber Keluarga Besar Yapinu

BERITA PEMBARUAN
22 Maret 2024, 10:36 WIB Last Updated 2024-03-22T03:36:36Z
Saat acara buka bersama Keluarga Besar Yayasan Nahdlatu Ulama (Yapinu) yang dihadiri Rektor Unsika Prof Dr.Ade Maman di Jalan Kertabumi Karawang, Kamis 12 Maret 2024.(foto: fan)


KARAWANG - Keluarga besar Yayasan Pendidikan Nahdlatul Ulama (Yapinu) Karawang menggelar acara silaturahmi dan buka puasa bersama dengan mengangkat tema 'Hikmah Bulan Ramadhan Sebagai Syahrul At-Tarbiyah' di Masjid Yapinu, jalan Kertabumi Karawang, pada Kamis (21/3/2024).


Acara tersebut dimeriahkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an, Shalawat Nabi, serta sambutan dari Pembina Yapinu, Ketua Yapinu, dan tausiah dari Rektor Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika), Prof. Dr. Ade Maman Suherman.


Ketua Yapinu Karawang, H. Jerman Abdul Kadir, S.H., mengatakan bahwa kegiatan buka puasa bersama tersebut bertujuan untuk mempererat silaturahmi dan melaksanakan muhasabah diri agar terjadi peningkatan dalam ibadah selama bulan Ramadan.


"Selama bulan Ramadan, Yapinu Karawang mengadakan berbagai kegiatan, termasuk santri latihan yang digabung dengan kegiatan sekolah karena Yapinu menaungi sekolah dari tingkat SD, SMP, hingga SMK. Selain itu, kami juga mengadakan buka puasa bersama, santunan anak yatim, dan di bulan Syawal akan diadakan halal bi halal di lingkungan Yapinu Karawang," ungkapnya.


Sementara itu, Rektor Unsika, Prof. Dr. Ade Maman, menyampaikan bahwa pihaknya merasa terhormat atas undangan dari Yapinu Karawang untuk bersilaturahmi dan buka puasa bersama dengan pimpinan Yapinu. Selain itu, beliau juga memberikan tausiah dengan tema bulan Ramadhan sebagai syahrul At-Tarbiyah, yaitu bulan pendidikan rohani dan jasmani yang dapat mengendalikan sikap, pikiran, dan perbuatan agar dapat mensucikan diri dan membersihkan hati.


Dengan adanya acara ini, diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan momentum Ramadhan untuk meningkatkan kualitas ibadah dan menjalin ukhuwah Islamiyah yang lebih kuat.(fan)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Rektor Unsika Sampaikan Tausiah pada Bukber Keluarga Besar Yapinu

Terkini

Topik Populer

Iklan