Iklan

Iklan

Bupati Tinjau Program Padat Karya Budidaya Ayam Broiler di Kecamatan Bungur

BERITA PEMBARUAN
11 Maret 2021, 19:56 WIB Last Updated 2021-03-11T12:56:05Z
Bupati Tapin HM Arifin Arpan didampingi Kepala Dinas Tenaga Kerja Hj Fauziah saat tinjau program padat karya peternakan ayam broiler di Kecamatan Bungur, Rabu (10/3/21).


RANTAU- Bupati Tapin HM Arifin Arpan tinjau peternakan budidaya ayam broiler binaan Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Tapin melalui program padat karya tahun 2020 di Desa Purut Kecamatan Bungur Kabupaten Tapin Kalimantan Selatan, Rabu (10/3/21).


HM Arifin Arpan yang didampingi kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Tapin, Dra Hj Fauziah beserta jajaran lainnya. Ia melihat langsung ke lokasi peternakan untuk meninjau perkembangan budidaya ayam broiler, dari program padat karya tahun 2020. Ia merasa bangga serta gembira atas hasilnya.


Menurut Bupati, hadirnya program padat karya yang di buat ini tidak lain dan tidak bukan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat di tengah pandemi Covid-19 dan terlihat hal itu berhasil.


"Saya senang dan bangga melihat perkembangan budidaya ayam di sini.

Dari 1000 ekor bantuan,bisa di kembangkan dengan baik dan berhasil," ujar Bupati Arifin Arpan. 


Lanjut HM Arifin Arpan, meskipun demikian, Ia berharap tetap ada keuntungan bagi masyarakat khususnya bagi yang memelihara.


"Sia sia semua apabila masih sampai rugi. Apalagi progres budidaya ayam cukup bagus. Perlu peningkatan terus menerus," terang Arifin Arpan.


Ia juga menginginkan agar masyarakat dapat memanfaatkan program padat karya yang sudah ada sebaik mungkin.


"Saya berharap keberadaan program ini sungguh-sungguh dimanfaatkan sebaik baiknya, khususnya di masa pandemi Covid-19 ini," tandasnya.


Di tempat yang sama Kepala Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Tapin Dra Hj Fauziah mengatakan, di tahun 2020 lalu ada dau desa yang masuk dalam program  padat karya seperti ini, Desa Mandurian Hilir Kecamatan Tapin Tengah dan Desa Purut Kecamatan Bungur.


"Alhamdulillah kedua desa ini berhasil mengembangkan program ini dengan baik," ungkapnya.


Ia melanjutkan untuk Desa Purut sendiri sebentar lagi akan masuk masa panen ke 2 dengan jumlah ayam lebih banyak dari sebelumnya.


"Kita bantu awal 1000 ekor dan alhamdulillah seperti kita lihat bisa dikembangakan sekarang menjadi 1200 ekor," ucap Hj.Fauziah.


Atas keberhasilan ini kata Hj Fauziah, rencananya tahun ini (2021) ada 5 desa dari 5 kecamatan yang ada di Kabupaten Tapin yang akan diusulkan untuk program padat karya budidaya ayam seperti ini.


"Untuk desa mana saja yang akan kita usulkan masih kita pilih. Kita lihat mana yang memang benar-benar punya minat dan niat untuk maju dan berkembang," pungkasnya.(Ron)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Bupati Tinjau Program Padat Karya Budidaya Ayam Broiler di Kecamatan Bungur

Terkini

Topik Populer

Iklan