Iklan

Iklan

Tim Serbuan Vaksinasi Kodim 1010/Tapin Sisir Desa Bungur Baru

BERITA PEMBARUAN
20 Desember 2021, 13:40 WIB Last Updated 2021-12-20T06:40:53Z
Tim Kesehatan Kodim 1010/Tapin saat gelar vaksinasi di Desa Bungur Kecamatan Bungur, Senin (20/12/21)(foto:ist)


TAPIN - Kodim Tapin gelar vaksinasi secara mobile dengan meluncurkan tim vaksin dari desa ke desa setiap harinya.


Kali ini, kegiatan serbuan vaksin menyasar Desa Bungur Baru, Kecamatan Bungur, yang dilangsungkan di kantor desa setempat, Senin, (20/12/21).


Terpantau, puluhan warga ikut mendaftar pada kegiatan serbuan vaksin ini.


Saat dikonfirmasi, Kapten Inf Syafri, Pasipers Kodim 1010/Tapin selaku penanggungjawab Tim Vaksin menerangkan, secara mobile tim vaksin setiap harinya mendatangi desa-desa, guna memberikan pelayanan vaksinasi kepada masyarakat.


"Tercatat 70 warga sukses diberikan suntikan vaksin dengan jenis Sinovac," ungkapnya.


Pelaksanaan ini tidak lepas dari jajaran Babinsa Kodim Tapin yang selalu bersinergi dengan aparat desa setempat, dalam hal ini kepala desa.


"Kami berharap masyarakat tidak terpengaruh dengan berita hoaks yang beredar di media sosial. Kami yakinkan, bahwa vaksin itu aman dan halal, dan itu telah terbukti," terangnya.


Selama kegiatan berlangsung Petugas menerapkan protokol kesehatan secara ketat, hingga vaksinasi selesai, tidak ditemukan Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI).(pd1010/ron).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tim Serbuan Vaksinasi Kodim 1010/Tapin Sisir Desa Bungur Baru

Terkini

Topik Populer

Iklan