Wakil Ketua Partai Buruh Kabupaten Karawang H.Suparno, S.H |
KARAWANG - Jelang tahun politik 2024, Komite Eksekutif Kabupaten (Exco Kabupaten) Karawang Partai Buruh gelar konsolidasi internal di Hotel Swiss-Belinn Jalan By Pass Karawang Jawa Barat, Selasa (25/1/22).
Menurut Wakil Ketua Partai Buruh Kabupaten Karawang H.Suparno S.P.,S.H., mengatakan bahwa Partai Buruh di Kabupaten Karawang sudah sangat siap, karena dari 30 kecamatan yang ada di Karawang, kami sudah siapkan personil untuk menjadi pengurus tingkat kecamatan.
" Ke 30 kecamatan itu hanya tinggal mengesahkan kepengurusannya oleh kami dari kabupaten," ujar H.Suparno disela-sela kegiatan.
Dikatakan Suparno, bahwa kami sudah sangat optimis Partai Buruh di Karawang bisa mendapatkan kursi di DPRD. Karena kami dari berbagai serikat buruh itu miliki anggota puluhan ribu.
"Kami basis massanya sangat jelas. Jadi kami yakin bisa mengimbangi senior-senior partai yang ada di Karawang," tegasnya.
Kemudian lanjut Suparno, dengan adanya kursi di DPR dan DPRD provinsi dan kabupaten bisa lebih mudah menyampaikan dan merealisasikan harapan kaum buruh.
"Sekali lagi, kami yakin minimal tiga kursi di DPRD Kabupaten Karawang bisa diraihnya," tandasnya.
Acara tersebut dihadiri Presiden Buruh Nasional Said Iqbal dan Sekretaris Jenderal Ferry Nuzarly serta seluruh PUK dan basis Kabupaten Karawang. (rm)