![]() |
Bhabinkamtibmas saat bersilaturahmi sekaligus monitoring harga baha6 bangunan di TB Sederhana Putra Rawamerta Selasa 25 April 2023.,(foto:,ist) |
KARAWANG - Bukan hanya harga sembilan bahan pokok saja yang dimonitor pihak kepolisian, namun bahan bangunan pun tak luput menjadi objek pengecekan harga.
Seperti yang dilakukan Polsek Rawamerta, Polres Karawang di Kecamatan Rawamerta, Selasa 25 April 2023.
Kanit Binmas Polsek Rawamerta Aiptu Sambas Bastari mengatakan, bahwa kegiatan monitoring harga dilakukan bukan hanya untuk harga sembako saja ketika Ramadan dan jelang Lebaran. Namun kami juga ingin mengetahui harga bahan bangunan paska Lebaran.
Maka kami lanjut Sambas mengunjungi Toko Bangunan Sederhana Putra di Dusun Kedungmulya Desa Pasirkaliki, sekaligus bersilaturahmi Lebaran dengan pemilik toko tersebut H.Kuya. Dan juga tak lupa kami sampaikan imbauan yang berkaitan dengan kamtibmas.
"Kami ingin mengetahui harga bahan bangunan paska Lebaran. Apakah ada kenaikan atau masih tetap," ujarnya.
Kemudian kata Sambas kami pun bertanya kepada beberapa pelanggan toko bangunan tersebut. Jadi tidak hanya dari sumber pemilik toko yang kami ingin ketahui terkait harga - harga bangunan namun juga warga yang sedang berbelanja.
"Pada saat bertanya terkait harga bangunan, pesan kamtibmas pun kami sampaikan. Hal itu kami lakukan agar sinergitas antara kepolisian dengan masyarakat bisa terus terjalin dengan baik," terangnya.
Sementara di tempat terpisah Kapolsek Rawamerta AKP.Moh Wasis, S.H., menyampaikan apresiasinya kepada para Bhabinkamtibmas, dengan semangat tak kenal lelah untuk menyampaikan imbauan terkait kamtibmas.
Hal itu dilakukan kata AKP. Moh Wasis, agar kondusivitas di wilayah hukum Polsek Rawamerta bisa terjaga dengan baik.
"Bila pihak kepolisian bersinergi dengan masyarakat, kita bisa lebih cepat mengetahui informasi yang berkembang di tengah-tengah lingkungan," ujarnya. (rls/mat)