Iklan

Iklan

Patroli Polsek Rawamerta Antarkan Lansia yang Tersesat pada Keluarganya

BERITA PEMBARUAN
27 April 2023, 19:55 WIB Last Updated 2023-04-27T14:49:43Z
Anggota Patroli Polsek Rawamerta saat mengantarkan lansia yang tersesat ke keluarganya di Kecamatan Kutawaluya, Selasa (25/4/2023) malam.(foto:ist)


KARAWANG - Sebagai pelayan masyarakat Polri harus selalu sigap dan tanggap menyikapi segala sesuatu yang terjadi. Seperti yang dilakukan anggota Polsek Rawamerta Polres Karawang memberikan pertolongan kepada lansia yang ditemukan warga sedang kebingungan, Selasa (25/04/2023) malam. 


Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.S.U., melalui Kapolsek Rawamerta AKP Moh Wasis, S.H., mengatakan, bermula saat anggotanya mendapat laporan dari masyarakat ke WhatsApp 'Lapor Pak Kapolres Karawang' bahwa terdapat seorang lansia yang seperti kebingungan di tepi jalan.


Pria lansia tersebut ditemukan warga di dekat Dusun Krajan Desa Purwamekar Kecamatan Rawamerta Kabupaten Karawang yang berbatasan dengan Kelurahan Tunggakjati. Diduga pria yang sudah berumur tersebut linglung, serta dalam kondisi kebingungan dan warga mengirimkan informasi ke WhatsApp Lapor Pak Kapolres Karawang untuk minta bantuan.


"Mendapati informasi warga, pihaknya langsung mendatangi lokasi ditemukannya pria tersebut. Setelah ditemui anggota kami langsung menanyakan identitas, tapi lansia tersebut susah untuk berkomunikasi hanya mengatakan kata 'Cibanteng'," kata Kapolsek Rawamerta


Berbekal ucapan Cibanteng, kemudian anggota kami inisiatif mengantarkan lansia tersebut ke Dusun Cibanteng Desa Mulyajaya Kecamatan Kutawaluya.


Setelah beberapa saat sampai di Dusun Cibanteng, ada aparat Desa Mulyajaya yang melaksanakan tugas ronda malam mengenali bahwa lansia ini bernama Bah Ibo beralamat Dusun Cibanteng 3 RT 08/03 Desa Mulyajaya Kecamatan Kutawaluya Kabupaten Karawang 


"Anggota kami bersama aparatur Desa Mulyajaya mengantarkan lansia tersebut yang disampaikan aparat desa. Selanjutnya, kita serahkan lansia tersebut kepada pihak keluarganya," jelas kapolsek.


Sementara itu, Nasmi (40) keponakan Bah Ibo mengatakan, bahwa Bah Ibo pergi meninggalkan rumah tanpa ada diketahui oleh keluarga.


Abah kemarin pagi pergi kata Nasmi, dan sampai sore belum pulang juga. Kami bersama tetangga sudah mencarinya tapi tidak diketemukan. Hingga akhirnya ada pihak kepolisian yang mengantarnya hingga ke rumah.


"Kami mewakili keluarga menyampaikan terima kasih kepada Bapak Kapolres Karawang dan anggota Polisi Polsek Rawamerta yang telah mengantar Bah Ibo hingga pulang ke rumah," ucap Nasmi.(rls/mat)

#Polripresisi #Polreskarawang 

#PolriPenolongMasyarakat

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Patroli Polsek Rawamerta Antarkan Lansia yang Tersesat pada Keluarganya

Terkini

Topik Populer

Iklan