Iklan

Iklan

Kang Toleng Soroti Ketidakseriusan Pembangunan Pantai Samudera Baru di Karawang

BERITA PEMBARUAN
02 Januari 2024, 12:05 WIB Last Updated 2024-01-02T05:05:24Z
Pantai Samudera Baru terkesan tak terawat di Desa Sungai Buntu Kecamatan Pedes Kabupaten Karawang, Senin (1/1/2024) kemarin (foto: dj).


KARAWANG - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Karawang, H. Rahmat Hidayat Djati, yang akrab disapa Kang Toleng, menyuarakan keprihatinannya terkait kondisi infrastruktur dan fasilitas obyek wisata Pantai Samudera Baru Desa Sungai Buntu, Kecamatan Pedes, Kabupaten Karawang. 


Kang Toleng menilai bahwa selama 10 tahun, Pemerintah Kabupaten Karawang kurang serius dalam mengelola potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor wisata.


Menurut Kang Toleng, jika Pemkab Karawang lebih serius 10 tahun lalu, kondisi Pantai Samudera Baru bisa jauh lebih baik. Namun, dalam dua periode kepemimpinan Bupati Cellica Nurrachadiana, potensi keuangan daerah dari sektor wisata tidak maksimal digali. 


Ia menekankan bahwa obyek wisata penting untuk menggerakkan ekonomi daerah, terutama jika dikelola dengan serius.


"Selama 10 tahun Pemkab Karawang kemana saja? Masih banyak objek wisata, salah satunya Pantai Samudera Baru, tidak tertata dengan baik. Padahal, pada saat musim liburan, ribuan pengunjung atau wisatawan lokal mengunjungi obyek wisata pantai Samudera Baru di Karawang," ungkap Kang Toleng saat dihubungi melalui ponsel pribadinya pada Selasa (2/1/2024).


Kang Toleng menyoroti perlunya percepatan pembangunan infrastruktur di pedesaan dengan memperhatikan fungsi dan peran obyek wisata. Baginya, jika infrastruktur dikelola dengan baik, Pantai Samudera Baru bisa menjadi destinasi unggulan di Kabupaten Karawang.


"Intinya harus ada Good Will dari Pemkab Karawang. Siapa pun Bupati Karawang, tolong garap serius sektor wisata untuk kemaslahatan umat dalam sektor kebangkitan ekonomi melalui usaha mandiri berjualan di pinggir pantai. Dengan catatan, ditata rapih, tidak kumuh, serta tidak nyaman dipandang mata wisatawan lokal," tandasnya.(dj/red).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kang Toleng Soroti Ketidakseriusan Pembangunan Pantai Samudera Baru di Karawang

Terkini

Topik Populer

Iklan