Iklan

Iklan

Pemantau Demokrasi Pelita Sayap Piutih Nilai Pemilu 2024 Amburadul

BERITA PEMBARUAN
09 Maret 2024, 13:50 WIB Last Updated 2024-03-09T06:50:53Z
Ilustrasi (ist)


KARAWANG - Pemantau Demokrasi Pelita Sayap Putih (PDPSP) Karawang mengungkapkan sikapnya terhadap Pemilihan Umum (Pemilu) serentak yang berlangsung di Indonesia pada Rabu, 14 Februari 2024. 


Dalam rapat koordinasi (Rakor) yang dihadiri oleh anggota perwakilan dari 22 kecamatan di Kabupaten Karawang, PDPSP menyoroti penyelenggaraan Pemilu yang dinilai sebagai bar-bar dan amburadul.


Ketua PDPSP, Sofyan, S.E., menyampaikan hasil pemantauan dan evaluasi Pemilu 2024 dalam rakor tersebut. Ia mengungkapkan bahwa dari proses awal, seperti perekrutan penyelenggara pemilu dari tingkat KPU hingga KPPS, serta di tingkat Bawaslu dari Panwascam hingga PTPS, semuanya dievaluasi untuk memberikan masukan kepada kedua lembaga tersebut.


Sofyan menganggap bahwa hasil Pemilu 2024 dinilai bar-bar dan amburadul, terutama dari penyelenggara di tingkat PPK dan peserta pemilu yang diduga terlibat dalam berbagai kecurangan.


"Disebut bar-bar karena penyelenggara pemilu terlalu berani merubah hasil perolehan suara dari hasil pencoblosan," ungkap Sofyan, menegaskan bahwa dugaan kecurangan dalam mendapatkan perolehan suara membuat Pemilu terkesan kurang transparan.


Pada akhir rapat, PDPSP memberikan rekomendasi agar Bawaslu dan KPU lebih selektif dalam mengevaluasi penyelenggara pemilu yang perlu diganti. 


Sofyan menegaskan perlunya evaluasi menyeluruh terhadap penyelenggara pemilu untuk memastikan integritas dan transparansi dalam proses demokratis.


Dalam arahannya, Sofyan juga mendorong soliditas dan koordinasi internal anggota PDPSP, serta mengimbau untuk tetap berkomunikasi terkait informasi-informasi terbaru terkait Pemilu. 


"Pemilu ini belum berakhir sampai ditetapkan oleh KPU," tandasnya, menggarisbawahi pentingnya pemantauan dan keterlibatan aktif PDPSP hingga tahap akhir pemilihan. (Sky)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pemantau Demokrasi Pelita Sayap Piutih Nilai Pemilu 2024 Amburadul

Terkini

Topik Populer

Iklan