Iklan

Iklan

Mahasiswa Kristen Karawang Rayakan HUT RI ke-77 dengan Berbagi untuk Sesama

BERITA PEMBARUAN
23 Agustus 2022, 18:37 WIB Last Updated 2022-08-23T11:37:42Z
BPC Gerakan Mahasiswa Kristen Karawang menginisiasi Perayaan HUT RI ke7u dengan tema'Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat, Senin 22 Agustus 2022.(foto:ist)


KARAWANG - Badan Pengurus Cabang (BPC) Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Karawang menginisiasi Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) yang ke-77 yang bertemakan 'Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat' dengan berbagi untuk sesama, Senin, 22 Agustus 2022.


"Gerakan ini dilakukan untuk merayakan HUT RI ke-77 dan Diesnatalis GMKI Karawang yang ke-4, dimana tujuannya untuk mengingatkan kita bahwa dulu tradisi Indonesia itu adalah gotong royong. Mari bersama-sama bahu membahu untuk Indonesia lebih baik kedepannya," ujar Ketua GMKI Karawang, Ares Lumban Gaol.


"Kegiatan berbagi nasi bungkus ini diberikan kepada mereka yang berjuang, terlantar dan tidur di pinggiran ruko yang berjejer di Tuparev dan sekitarnya," terang Ares.


Masih kata Ares, Indra Sibagariang sebagai BPC GMKI Karawang sekaligus Ketua Persekutuan Mahasiswa Kristen (PMK) Universitas Buana Perjuangan Karawang (UBP) dan Saudara Geraldo selaku ketua Persekutuan Mahasiswa Kristen (PMK) Universitas Singaperbangsa Karawang (UNSIKA), keduanya turut ambil peran dalam gerakan berbagi ini 


"Terima kasih saya ucapkan kepada orang-orang yang ikut membantu mensukseskan kegiatan ini," tutup Ketua GMKI Karawang, Ares Lumban Gaol kepada media ini, Selasa, 23 Agustus 2022.[Ari]

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Mahasiswa Kristen Karawang Rayakan HUT RI ke-77 dengan Berbagi untuk Sesama

Terkini

Topik Populer

Iklan