Iklan

Iklan

Bupati Tapin Buka Khataman Masaal Alquran di Masjid Baiturrahman

BERITA PEMBARUAN
21 Maret 2023, 21:52 WIB Last Updated 2023-03-21T14:52:39Z
HM Arifin Arpan saat membuka Khataman Massal Alquran di Masjid Baiturrahman Desa Margasari Hulu Kecamatan CLS, Selasa 21 Maret 2023.(foto:ist)


RANTAU - Bupati Tapin Drs HM Arifin Arpan, M.M., membuka Khataman Massal Alquran tingkat MI dan SD kelas VI yang ke - XXV tahun 2023 se -Kabupaten Tapin di Masjid Baiturrahman Desa Margasari Hulu Kecamatan Candi Laras Selatan (CLS) Kabupaten Tapin Kalsel, Selasa 21 Maret 2023.


Khataman Massal Alquran yang notabene merupakan agenda tahunan Pemerintah Kabupaten Tapin itu diikuti oleh ratusan peserta dan ribuan pengunjung serta dihadiri Jajaran Forkopimda, sejumlah Kepala Dinas, Muspika dan Perwakilan dari Kementerian Agama Kabupaten Tapin.


Bupati Tapin HM Arifin Arpan mengatakan, dengan diadakannya Khataman Massal Alquran tingkat MI dan SD kelas VI ke XXV se-Kabupaten Tapin tahun 2023 ini guna upaya mewujudkan karakter anak - anak yang religius, cerdas dan kreatif untuk mencapai keberkahan.


"Anak - anakku, rajin - rajinlah membaca Alquran, jangan setelah khatam justru malah berhenti membaca Alquran," pesan Bupati dalam sambutannya.


Lanjutnya, justru sebaliknya setelah khatam harus lebih sering membuka dan semakin rajin membaca Alquran serta mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.


"Semoga anak - anak kita menjadi anak yang sholeh dan sholehah juga senang membaca Alquran," harapnya.


Usai membuka acara Bupati Tapin HM Arifin Arpan yang didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Tapin Hj Ratna Elliyani secara simbolis menyerahkan piagam penghargaan kepada peserta Khataman Massal Alquran ke XXV tersebut.(ron)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Bupati Tapin Buka Khataman Masaal Alquran di Masjid Baiturrahman

Terkini

Topik Populer

Iklan