Iklan

Iklan

Ketua DPRD Tapin: PCNU Terus Berikan Kontribusi Pemikiran untuk Pembangunan

BERITA PEMBARUAN
03 Februari 2022, 09:22 WIB Last Updated 2022-02-03T02:22:37Z
Ketua DPRD Tapin H.Yamani saat memberikan sambutan pada Harlah NU di Gedung Olahraga Salam Babaris, Tapin, Rabu (2/2/22)(foto:ist)


RANTAU - Ketua DPRD Tapin H Yamani yang juga selaku A'wan PCNU Kabupaten Tapin mengucapkan selamat Hari Lahir NU ke 96 yang diperingati pada tanggal 31 Januari tahun 2022.


Hal itu sampaikan pada saat acara peringatan Harlah NU ke 96 yang digelar PCNU Kabupaten Tapin di Gedung Olah Raga Kecamatan Salam Babaris Kabupaten Tapin Kalimantan Selatan, Rabu (2/2/22).


Selain itu Ketua DPRD Tapin H Yamani pada gelaran Harlah NU ke 96 itu dalam sambutannya mengharapkan PCNU, Banom dan jajaran agar terus berkontribusi memberikan sumbangsih pemikirannya guna pembangunan di daerah Kabupaten Tapin.


"Saya harapkan PCNU, Para Alim Ulama, Banom dan lainnya untuk terus memberikan kontribusi pemikirannya untuk tercapainya pembangunan bangsa khususnya di Kabupaten Tapin," harapnya. 


Ia pun meminta kepada Badan Otonom dan generasi muda NU Tapin untuk membantu pemerintah dalam melawan berita - berita hoax atau SARA yang saat ini masih terjadi di beberapa daerah baik melalui media sosial dan lainnya di Indonesia.


"Generasi muda punya peran untuk melawan atau menangkal berita hoax dan menumbuhkan semangat nasionalisme, karena anak muda sudah tidak asing dengan yang namanya media sosial," pintanya.


H Yamani menambahkan, seiring pandemi Covid-19 belum sepenuhnya hilang di negeri ini, tak terkecuali di Kabupaten Tapin, Ia meminta kepada PCNU Tapin dan Jajaran, Banom, para Alim Ulama dan Pimpinan Pondok Pesantren yang ada di Tapin untuk ikut serta mensukseskan program pemerintah dalam vaksinasi.


"Mari kita bersama-sama untuk mensukseskan program pemerintah dalam hal vaksinasi, baik untuk anak usia 6 hingga 11 tahun, remaja, orang tua dan lansia serta vaksin booster dan tetap menjalankan protokol kesehatan guna tercapainya harapan masyarakat Tapin yang sehat," pungkasnya.(ron)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ketua DPRD Tapin: PCNU Terus Berikan Kontribusi Pemikiran untuk Pembangunan

Terkini

Topik Populer

Iklan