Iklan

Iklan

SD Muhamadiyah Seputih Mataram Bersiap Ikuti LCC Tingkat Kabupaten

BERITA PEMBARUAN
15 Oktober 2022, 21:56 WIB Last Updated 2022-10-15T15:00:57Z
Siswa SD Muhammadiyah Seputih Mataram siap ikuti LCC tingkat Kabupaten, Sabtu 15 Oktober 2022.(foto:ist)


LAMPUNG TENGAH - Sekolah Dasar (SD) Muhamadiyah Seputih Mataram, Kabupaten Lampung Tengah meraih juara 1 Loba Cerdas Cermat (LCC) tingkat kecamatan dengan meraih point sebanyak 1.300, pada Sabtu 15 Oktober 2022 di UPTD Pendidikan Seputihmataram.


Dengan demikian SD yang baru berdiri lima tahun terakhir ini bakal mewakili Kecamatan Seputih Mataram dalam lomba LCC di tingkat kabupaten pada 24 Oktober 2022 mendatang di SD N 1 Pocowati. Untuk yang diperlombakan bidang mata pelajaran, Bahasa Indonesia, PPKN, IPA, IPS dan Matematika serta Bahasa Inggris.


"Alhamdulillah, prestasi yang kami raih ini merupakan suatu kebanggan bagi kami, bisa meraih juara 1 tingkat kecamatan. Ini merupakan kali pertamanya sekolah kami berkesempatan mengikuti LCC setelah menginjak tahun kelima sekolah kami berdiri," kata Kepala SD Muhamadiyah Seputihmataram, Euis Sumiyati.


Ia berharap, prestasi yang kini diraih menjadi awal yang baik untuk ke depan meraih prestasi yang lebih tinggi pada perlombaan-perlombaan lainya yang akan datang.


"Semoga jadi awal sekolah kami bisa meraih prestasi-prestasi yang lebih tinggi lagi untuk ke depanya," terangnya.


Dalam waktu yang singkat, pihaknya beserta dewan guru dan orang tua wali murid akan melakukan persiapan semaksimal mungkin, guna menghadapi perlombaan di tingkat kabupaten.


"Kami akan melakukan optimalisasi waktu belajar dan memperbaiki apa yang belum dikuasai siswa saat LCC tingkat kecamatan. Kami akan memperbanyak latihan soal dan pembagian tugas belajar untuk tim yang berlomba. Sehingga dapat saling melengkapi dalam pemecahan soal," paparnya.


Untuk diketahui, dalam LCC tingkat Kecamatan Seputihmataram diikuti oleh enam regu dari enam inti yang ada di kecamatan setempat.[Alf].

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • SD Muhamadiyah Seputih Mataram Bersiap Ikuti LCC Tingkat Kabupaten

Terkini

Topik Populer

Iklan