Iklan

Iklan

Momentum Hari Ibu, INSPIRA Karawang Berempati Bersama LSM PJTR

BERITA PEMBARUAN
30 Desember 2022, 15:50 WIB Last Updated 2022-12-30T08:50:34Z
Inspira bersama LSM PJTR saat bagikan paket sembako kepada warga du'afa di Sukamanah Kelurahan Karawang Wetan, Jumat 30 Desember 2022.(foto:rm)


KARAWANG - Inisiator Perjuangan Ide Rakyat (INSPIRA) Kabupaten Karawang di akhir tahun 2022 melaksanakan program INSPIRA untuk ummat yaitu berbagi sembako dengan kaum duafa. 


Sebelumnya, rencana kegiatan sosial ini akan dilaksanakan bertepatan dengan momentum Hari Ibu Tahun 2022 yang diperingati pada tanggal 22 Desember. Namun karena ada beberapa teknis dan kegiatan internal, sehingga baru terlaksana hari ini, Jumat 30 Desember 2022.


Adapun kegiatan sosial ini bekerjasama dengan LSM Peduli Jaringan Tenaga Rakyat (PJTR) bertema 'Bersama INSPIRA 

Berempati, Kita Pupuk Jiwa Gotong Royong di Hari Ibu'. Kegiatan ini difokuskan di Kecamatan Karawang Barat dan Karawang Timur.


"Ini merupakan bagian dari program INSPIRA yaitu INSPIRA untuk ummat dimana gerakan sosial berbagi untuk masyarakat," ungkap Fadjar Dwika R, S.H., selaku Ketua Umum INSPIRA. 


Selanjutnya, Fajar sapaan akrabnya menambahkan gerakan sosial ini merupakan program terakhir penutup tahun 2022 yang tinggal beberapa hari lagi akan berlalu. 


"Kita INSPIRA bersama LSM PJTR turun ke masyarakat langsung dengan membagikan bantuan berupa sembako," jelasnya 


Masih kata dia, ini sekaligus program terakhir kita di tahun 2022 semoga bisa bermanfaat bagi masyarakat yang menerimanya.


"Semoga nanti di tahun 2023 bisa kembali menggelar kegiatan ini dengan cakupan wilayah yang cukup luas," tandasnya. 


Sementara salah satu aparatur lingkungan, Kang Yadi selaku Ketua RT 02 RW 11 Kelurahan Adiarsa, Kecamatan Karawang Barat, mengucapkan terima kasih karena sudah membagikan sembako kepada kaum duafa di lingkungannya.


"Terima kasih kepada INSPIRA juga LSM PJTR yang sudah perhatian dengan memberikan bantuan sembako kepada warga kami. Semoga semakin berkah dan kegiatan ini bisa rutin ke depannya, aamiin," ucap Kang Yadi.


Salah satu duafa yang menerima bantuan sembako dari INSPIRA dan LSM PJTR juga sangat bersyukur dan berterimakasih.


"Terima kasih pisan ya dek sudah ngasih bantuan ke emak. Semoga sehat lancar dan rejekinya bertambah," ujar Mak Entin, salah satu penerima bantuan.[*/Red]

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Momentum Hari Ibu, INSPIRA Karawang Berempati Bersama LSM PJTR

Terkini

Topik Populer

Iklan