![]() |
Anggota Linmas Desa Panyingkiran saat sedang berlatih PBB di Halaman Kantor Desa, Kamis (23/2/2023) malam (foto:ist) |
KARAWANG - Guna meningkatkan kedisiplinan, Bhabinkamtibmas bersama Babinsa Desa Panyingkiran melatih sepuluh anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) di halaman Kantor Desa Panyingkiran Kecamatan Rawamerta Kabupaten Karawang, Kamis (23/2/2023) malam.
Kesepuluh anggota linmas dilatih kedisiplinan dengan memahami dan melakukan latihan Persiapan Baris berbaris (PBB).
Anggota Koramil 0403 Rawamerta Serda Sudarwanto didampingi IPTU Irpan memberikan pelatihan dasar PBB. Hal itu dilakukan guna memberikan tingkat kedisiplinan anggota Linmas.
IPTU Irfan mengatakan, kegiatan pelatihan PBB ini dilaksanakan dua kali dalam seminggu. Dan dilatihkan tersebut dilakukan di halaman kantor Desa Panyingkiran.
Menurut Bhabinkamtibmas IPTU Irfan mengatakan, acara latihan PBB ini digelar pada setiap Kamis malam dari pukul 20.00 sampai selesai.
"Intinya tiada lain melatih mental dan kedisiplinan para linmas di tengah masyarakat. Dan semoga linmas Desa Panyingkiran selalu siap bila suatu saat nanti dilombakan atau disiagakan disiplin," ujarnya.
Kata IPTU Irfan, pihaknya turut bertanggungjawab untuk melatih sepuluh anggota linmas Desa Panyingkiran.
"Latihan ini saya jadwalkan dalam seminggu dua kali pertemuan," ucapnya singkat.
Alhamdulillah ucap Irfan, kesepuluh anggota linmas ini cepat memahami, semua teknik dan tatacara PBB, seperti penghormatan, jalan di tempat dan jalan berbaris.
"Intinya linmas harus siap mental disiplin dan siap mengamankan masyarakat di lingkungan desanya," sebutnya.
Di tempat yang sama Kepala Resa Panyingkiran M.Kusnaedi, S.Pd.I., mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Bhabinkamtibmas yang sudah membantu dan melatih kedisiplinan anggota linmas desa kami.
"Semoga linmas yang dua kali dalam seminggu dilatih bisa lebih paham tatacara PBB dan lebih meningkat kedisiplinannya," pungkasnya (mat)