Iklan

Iklan

Cegah Wabah DBD, Prajurit TNI Kodim 1010/Tapin Masif Bersihkan Lingkungan

BERITA PEMBARUAN
13 Januari 2024, 10:49 WIB Last Updated 2024-01-13T03:49:46Z
Anggota Kodim 1010/Tapin saat bersihkan lingkungan di Kelurahan Raya Belanti Kecamatan Binuang, Sabtu 13 Januari 2024.(foto: ist)


RANTAU - Guna antisipasi bencana banjir dan mencegah dampak buruk kesehatan akibat peralihan musim. Untuk kesekian kalinya para Bintara Pembina Desa atau Babinsa Koramil 04/Binuang, Kodim1010 Tapin lakukan gotong royong bersih-bersih lingkungan di desa binaannya.


Kali ini, para Babinsa laksanakan gotong royong di lingkungan rukun tetangga (RT) di beberapa desa di Kecamatan Binuang, salah satunya di RT 01 Desa Padang Sari dan RT 04 Kelurahan Raya Belanti.


Danramil 04/Binuang, Kapten Inf Zaenal Arifin menyampaikan, kegiatan gotong royong bersih-bersih lingkungan ini terutama saluran air, guna antisipasi bencana banjir dan mencegah timbulnya penyakit demam berdarah dengue (DBD).


"Informasi dari Dinas Kesehatan,kasus DBD di Kabupaten Tapin akhir-akhir ini meningkat, bahkan ada beberapa orang meninggal dunia karenanya," ujar Kapten Zaenal Arifin, Jumat (12/1/2024).


Lanjutnya, kita ketahui penyakit DBD ini virusnya diakibatkan oleh nyamuk aedes aegypti dan si nyamuk ini biasanya bersarang di air-air yang menggenang.


"Saya sampaikan, DBD ini adalah penyakit berbasis lingkungan (PBL) juga bisa menular, sehingga berpotensi menjadi kejadian luar biasa (KLB)," sebutnya.


Untuk itu kata Kapten Zaenal, mengajak seluruh lapisan masyarakat agar sama-sama menjaga kebersihan lingkungan dan menerapkan anjuran pemerintah antara lain menerapkan 3M plus.


"3 M plus dimaksud yaitu,menguras dan menutup tempat penampungan air serta mendaur ulang barang yang berpotensi dijadikan sarang nyamuk aedes aegypti yang bisa membawa virus DBD kepada manusia," pungkasnya.(ron)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Cegah Wabah DBD, Prajurit TNI Kodim 1010/Tapin Masif Bersihkan Lingkungan

Terkini

Topik Populer

Iklan